INFP SANG PENYEMBUH |
Gw terkadang
tertarik sama yang namanya ramalan zodiac, golongan darah atau apapun hal yang
menyerupainya walaupun gw mikirnya itu hanya bullshit! Namun gw tetap
suka karena Rasa keinginantahuan yang besar terhadap Sifat dan Kepribadian Gw
sendiri.
Gw iseng
Searching Tes2 Kepribadian di Google, lalu ketemu lah Tes Kepribadian MBTI
berbahasa Indonesia Gratis. Setelah itu gw coba untuk coba Tes itu dan
Hasilnya….. Tetew
My Personality is INFP !! |
Gw seorang INFP
!!! *senang sekaligus agak sedih*
Mungkin
teman-teman bingung, Apa sih itu INFP ? Apa itu MBTI ? Nah, Gw akan jelasin
singkat, padat dan jelas.
Tes MBTI atau
Myers-Briggs Type Indicator adalah tes kepribadian yang popular di Amerika dan
Eropa, dikembangkan oleh sebagian
Psikolog handal. Jadi Menurut MBTI, di dunia ini hanya ada 16 kepribadian salah satunya INFP.
Tipe Kepribadian |
Singkatan yang terdiri
dari 4 huruf itu merefleksikan Kepribadian kita.
Huruf Pertama
menyatakan Perilaku.
Apakah Kamu
seorang Ekstrovert (E) atau Introvert (I)
Huruf kedua
menunjukkan lebih sering menggunakan
Sensing (S) atau
Intuitive (N)
Huruf Ketiga
kamu memutuskan sesuatu hal dengan menggunakan
Feeling (F) atau
Thinking (T)
Dan Huruf
Keempat menunjukkan kamu seseorang yang seperti apa
Judging (J) atau
Perceiving (P)
Demikian
Penjelasan yang singkat namun belum terlalu jelas kayaknya haha, kamu bisa
searching sendiri di gugel untuk penjelasan lengkapnya.
Nah saatnya back
to topic, Mari kita kulas dalam Kepribadian seorang INFP yang juga Kepribadian
Penulis.
Setelah berselancar di dunia maya, mencari berbagai Informasi tentang Kepribadian ini, Ternyata menurut berbagai macam Sumber, Populasi Kelompok Berkepribadian INFP hanya kurang lebih 5%. Angka ini sekaligus membuat Kepribadian INFP sebagai salah satu Kepribadian terlangka di Dunia. *I’m done*
“ternyata sesuai dugaanku, diriku memang berbeda” wkwk.
Streotype INFP’s
Gambaran Umum |
Satu hal yang pasti
Orang2 INFP kebanyakan Pendiam *Ya iyalah
namanya juga Introvert* mereka Ramah, suka Menolong, Tenang, serta tidak
suka Keributan, baca : perkelahian. Seorang idealis yang ingin mewujudkan Dunia
yang aman, tentram serta selaras dengan Prinsip2 yang mereka anut, setidaknya
dalam khayalannya. *ketawa*
Menurut gw, INFP
itu Sangat suka menolong orang, dia sering
memprioritaskan Kepentingan orang
lain dibanding Kepentingannya dulu, terkadang bisa jadi OVER. Makanya, INFP
seringkali dijadikan sebagai orang kepercayaan, atau yang dimintai tolong. Suka
menolong bukan berarti dapat jadi mesin pemberi pertolongan, I mean, seorang
INFP terkadang ingin menolak sebuah permintaan tolong namun tidak tahu bagaimana menolaknya karena ia tidak ingin si peminta tolong sakit hati
atau semacamnya. bahkan hal ini dapat menjadi Pedang bermata dua bagi mereka,
dan mereka akan merasa terbebani.
Namun, sifat “gak enakan” inilah yang
seringkali orang memanfaatkannya.
Anyway, INFP akan berusaha menolong dengan tulus temannya kok, dia tau yang
mana teman dan yang mana sekedar ingin memanfaatkannya untuk kepentingan
pribadi (Intuisi berperan penting dalam hal itu). *curhat bang ?* *dikit jing hehe*
*kalo ada yang minta tolong, saya dengan senang hati menerimanya, sebuah kehormatan dapat membantu. Asal gak kelewatan hehe*
INFP dikenal
dengan nama lain Healer. Mereka dapat menjadi penengah yang baik, dikarenakan
mereka tak menyukai Keributan atau Konflik. Mereka juga cenderung Perfeksionis.
Suka Menyendiri, bagi mereka Surga itu
Rumahnya. Kreatif, dan juga mempunyai banyak Hobi dan hanya Fokus kebeberapanya
saja.
The Healer, Idealist, and the Mediator |
Ciri ciri INFP :
1. Idealis
2. Ramah,
hangat, dan suka menolong
3. Loyak a.k.a
Setia *ehem*
4. Kreatif dan
juga Inspiratif
5. Sangat
Sensitif
6. Fleksible dan
ngeFlow, tapi itu tak akan terjadi apabila Prinsipnya dilanggar.
7. Kompleks, tak
mudah dimengerti orang. Seringkali disebut misterius.
8. Cenderung
Anti Sosial
9. Kemampuan
Komunikasi Tertulis yang baik.
10. Individualistis
11. Introvert
atau pendiam.
12. Memegang teguh Prinsip
Itu Sebagian
Ciri-ciri dari seorang yang Berkepribadian INFP.
INFP adalah
singkatan dari Introvert, Intuitive, Feelings, and Perceiving.
INTROVERT.
Kepribadian ini cenderung
menutup diri dan Pendiam. Orang yang Introvert bukan berarti sangat Anti
Sosial, mereka adakalanya mau untuk berkumpul dan bersosialisasi akan tetapi Ia lebih
menikmati menghabiskan waktu sendirian di rumah melakukan hobinya.
Introvert tidak
sama dengan pemalu, dua hal itu tersebut tidaklah sama, bahkan sangat berbeda.
Nah kebetulan aye ditakdirkan jadi Orang Introvert dan Pemalu, hal itu membuat
saya terlihat Cuek padahal enggak, bahkan karna sifat gw begitu, gw sering
dibilang Sombong dan Angkuh sama orang2, padahal mah ga begitu. *gw malu anjay
bukan sombong*
*just because I don’t talk a lot, doesn’t mean I don’t care* Yahya’s Quote 2K18
INTUITIVE
Secara mental ia
hidup di masa depan, melihat sesuatu dari segala kemungkinan, menggunakan
imajinasi dan menciptakan kemungkinan baru, dan ingin mencari lebih dalam pada diri.
Karna selalu
mengandalkan Intuisinya, menyebabkan seorang Introvert terkesan plin plan.
Bahkan, saya dibilang tidak konsisten oleh teman-teman, ada benarnya juga,
karena seorang INFP selalu menimbang-nimbang berbagai Kemungkinan yang ada,
agar tidak salah dalam mengambil keputusan.
FEELING
Selalu
Mempertimbangkan akibat dari dari suatu hal yang mereka perbuat pada orang
lain, mereka cenderung tidak suka akan Konflik dan suka menghindarinya.
Memutuskan
sesuatu berdasarkan Perasaan. Referensi Feeling yang mendominasi membuat Orang-orang
INFP memiliki Hati yang Lembut dan Bijaksana. *Badan Laki-laki hati hellokitty*
PERCEIVING
Menyukai Hidup
santai, bebas, selalu terbuka pada peluang,
Flexible, dan Hidup bagaikan Air yang Mengalir. Sangat menyukai
Kebebasan untuk melakukan apasaja yang mereka sukai.
Perkembangan
Moral dan Rohani
1. Lebih mudah
diatur dan dididik
2. Lebih Penurut
3. Problema
terbesar mereka adalah rasa bersalah yang besar.
Hasil Akademis
1. Biasanya
lebih mudah menangkap Pelajaran dan Grade mereka lumayan. Namun tentunya hal
ini dipengaruhi oleh beberapa factor, entah itu pelajaran yang tidak disukai
atau apapun itu.
2. Mendapat Motivasi
dari pujian.
5 top karir yang cocok dengan kepribadian INFP |
Pekerjaan yang
Cocok untuk Pribadi INFP :
1. Desain Grafis.
Pribadi yang
Kreatif mendorong INFP selalu ingin membuat suatu hal yang dapat dinikmati oleh
orang lain. Hal inilah, yang gw tekuni sekarang, berharap dimasa depan akan
berguna.
2. Penulis.
Nah ini juga
Cocok untuk Kepribadian seseorang yang Pendiam/Introvert, Mereka susah untuk mengungkapkannya secara lisan,Hal
itulah yang mendorong mereka untuk mencurahkannya dalam bentuk rangkaian
tulisan. Itulah yang membuat gw untuk coba menekuninya dari awal. Gw juga ada
project Novel buatan sendiri yang dimana
Progress nya baru selesai 1 bab, yah walaupun masih belum bagus tapi tidak ada
salah nya untuk mencoba.
Untuk Seorang
INFP, menjadi Penulis bukan omong kosong belaka. Kebanyakan Penulis hebat dunia
juga seorang INFP loh ! siapa yang nggak kenal dengan J.K Rowling, C.S lewis
dan Penulis dari Lord of the Rings ? mereka menghasilkan Karya-karya terbaik
yang meledak dipasaran.
Makanya Pabrik
penulis kebanyakan berasal dari kelompok
INFP dan INFJ. Tentunya sesuatu itu akan berbuah apabila kita
menekuninya dengan sungguh sungguh.
3. Pekerja
Sosial
4. Psikolog
5. Dokter jiwa
6. Musisi
7. Seniman/Artis
8. Penerjemah
9.
Ustadz/Rohaniawan
10. Pustakawan
Tentunya hal ini
hanya Pekerjaan yang cocok bagi Kepribadian INFP, bukan berarti 100% cocok dan
sukses. sukses atau tidaknya kita tentu dipengerahi oleh beberapa factor.
INFP TERKENAL
DI DUNIA
1. PENULIS.
J.R.R Tolkien. Penulis MahaKarya Novel The Lord of The Rings. |
J.K Rowling, C.S
Lewis, J.R.R Tolkien, Goerge R.R.Martin.
2. AKTOR
Jhonny Deep, aktor Favorit gw selain RDJ. ternyata ia seorang INFP lho. |
Jhonny deep, Tom
hiddleston, Nicolas Cage, Robert Pattinson.
3. MUSISI
Bob Marley. Siapa yang tak kenal orang ini ? |
Bob marley,
Jungkook BTS, Sehun EXO.
4. FIKSI
Luna Lovegood. Misterius, Pendiam, Baik hati, dan Suka menolong. |
Hinata dari
Naruto, Frodo Baggins dari The Lord of the Rings, Luke Skywalker dari Starwars, Belle dari Beuty and
The Beast, Luna Lovegood dari Harry Potter, Kenshin dari Samurai X, Bertold
dari Shingeki no Kyojin.
Nah segitu dulu
Pembahasan dari Kepribadian INFP. Informasi yang gw berikan hanya sebagian
kecil dari sebagian Sumber yang aye dapat dan temukan. Nanti dilain waktu akan kita kulik lebih
dalam lagi Kepribadian tentang INFP ini.
Cheers !